Timnas U19 Imbangi Tira Persikabo

Tim Nasional Indonesia U19 bermain imbang 0-0 Tira Persikabo dalam laga uji coba lokal, yang berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (12/10). Keduanya bermain saling menekan. Meski melawan tim senior, David Maulana dan kawan-kawan tidak gentar, bahkan acap kali mereka dapat menyulitkan barisan pertahanan lawan.

Tampil di kandang sendiri, Tira Persikabo tetap tampil memukau, mereka tidak menganggap remeh sedikit pun, walau melawan para pemain yang usianya dibawah mereka dan tim ini tetap memberikan perlawanan.

Pasukan Fakhri Husaini sering kali membuat peluang dengan permainan umpan-umpan pendek dan cepat, ciri khas tim ini. mengandalkan Serdy Hepyfano di depan, serta ditopang Amiruddin Bagus dan Fajar Fatur Rahman, Garuda Nusantara hampir saja membuat gol. Namun hingga akhir laga, tidak tercipta satu gol pun dari kedua tim ini. Hasil imbang 0-0 menutup laga pagi itu.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Tira Persikabo, karena mendapatkan kesempatan ini. Mereka tampil seperti apa yang saya inginkan, memberikan tekanan kepada para pemain kami. Hari ini, anak-anak belajar sesuatu lagi dari Tira Persikabo,” ucap Fakhri usai laga.

Meski tanpa kehadiran empat pemain, tim ini mampu bermain cukup baik dalam laga. “Nando (Ernando), Supriadi, Brylian dan Ridho izin untuk memperkuat Persebaya U20, walau begitu, tim ini bisa tetap tampil kompak dan memberikan tekanan untuk tim sekelas Tira Persikabo dibawah arahan coach Rahmad Darmawan. Saya banyak melakukan pergantian di babak kedua. Permainan mereka semakin baik, saya harap mereka bisa terus memperbaiki diri dan semakin baik,” tutur Fakhri.

Seperti biasa, Fakhri mengatakan bukan hasil yang dicari dari uji coba lokal ini. “Uji coba ini lebih kepada para pelatih melihat sejauh mana perkembangan para pemain dalam suatu pertandingan. Mereka bermain cukup baik, dan masih banyak evaluasi dan catatan yang harus tim perbaiki, sebagai persiapan kami menjelang dua laga uji coba Internasional melawan China,” jelasnya.

Tim ini rencananya akan melakukan dua laga uji coba Internasional melawan China di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, hari Kamis (17/10) Oktober 2019, kick off pukul 19.00 WITA / 18.00 WIB. Sementara untuk laga kedua, berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, hari Minggu (20/10) pukul 15.00 WIB.

Berikutnya, mereka akan mengarungi kualifikasi Piala AFC U19 2020 di Jakarta. Indonesia tergabung di Grup K bersama dengan Korea Utara, Hongkong dan Timor Leste.

Laga pertama, Indonesia akan bertanding melawan Timor Leste, tanggal 6 November 2019. Berikutnya, David Maulana, dkk berhadapan dengan Hongkong di tanggal 8 November 2019. Terakhir, mereka dijamu Korea Utara di tanggal 10 November 2019.